Kebun binatang Surabaya
Surabaya

Kebun Binatang Surabaya, Wisata Edukasi Murah Meriah Di Tengah Kota

Kebun Binatang menjadi tempat wisata yang menarik tidak hanya bagi anak anak, namun juga bagi orang dewasa. Tidaklah mengherankan jika kebun binatang menjadi salah satu destinasi wisata jujugan, terutama pada saat hari libur tiba.

Tidak terkecuali dengan Kebun Binatang Surabaya yang selalu membludak pengunjung terutama pada saat hari libur. Tidak jarang pula, pada saat weekend tempat ini menjadi sarana edukasi bagi siswa siswi utamanya di bangku Taman Kanak Kanak. Kebun Binatang Surabaya juga pernah dinobatkan sebagai kebun binatang terlengkap se Asia Tenggara.

Kebun Binatang Surabaya

Kebun Binatang Surabaya pertama kali didirikan oleh pemerintah Hindia Belanda pada tahun 1916 dengan nama Soerabaiasche Planten-en Dierentuin (Kebun Botani dan Binatang Surabaya) yang berlokasi di Kaliondo. Awal mula adanya hewan hewan yang ada di kebun binatang ini merupakan koleksi dari seorang jurnalis yang bernama H.F.K Kommer. Satu tahun kemudian, kebun binatang ini pindah lokasi ke Jl. Greodo, dan selanjutnya pindah ke Darmo yang merupakan lokasi tetap saat ini pada tahun 1920.

Kebun Binatang Surabaya semakin bertambah koleksinya dari tahun ke tahun. Dari yang awalnya berupa tempat penampungan satwa eksotis semata, kini menjadi sarana pendidikan, penelitian, dan juga tempat wisata. Berbagai satwa didatangkan dari berbagai daerah di Indonesia, hingga satwa dari negara lain.

Alamat Dan Rute

Kebun Binatang Surabaya berada di lokasi yang sangat strategis. Tepat di tepi jalan utama yang membelah kota Surabaya.

Alamat : Jl. Setail No.1, Darmo, Kec. Wonokromo, Surabaya

Cek lokasi via Gmaps

Untuk mencapai kota Surabaya tidaklah sulit, mengingat kota ini merupakan ibukota provinsi Jawa Timur. Seluruh kota kota di Jawa Timur memiliki penunjuk jalan yang akan langsung mengarah ke Surabaya dengan mudah. Pengendara hanya perlu mengikuti petunjuk arah yang tertera.

Untuk pengunjung yang berasal dari provinsi lain, akan lebih mudah jika menumpang kendaraan umum seperti pesawat, bus, ataupun kereta api.

Pengunjung yang memakai transportasi pesawat akan landing di Bandara Internasional Juanda. Selanjutnya terdapat bisa damri yang akan mengantarkan pengunjung menuju terminal Purabaya. Selanjutnya dapat menumpang bis Damri dengan tujuan Pasar Turi dan dapat berhenti tepat di kebun Binatang Surabaya. Untuk lebih mudah, pengunjung dapat langsung memesan taksi bandara pada loket yang tersedia.

  • Bandara – Damri ke Purabaya – Damri ke Pasart Turi – Berhenti di KBS

Pengunjung yang menumpang bis sebagai alat transportasi, maka akan berhenti di terminal Purabaya. Perjalanan akan dilanjutkan dengan menumpang bis damri tujuan Pasar Turi dan berhenti di Kebun Binatang Surabaya

  • Terminal Purabaya – Damri ke Pasar Turi – Berhenti di KBS

Untuk penumpang kereta api akan berhenti di salah satu stasiun di Surabaya. Baik Stasiun Pasar Turi ataupun Stasiun Gubeng. Agar lebih mudah, sebaiknya pengunjung langsung menumpang taksi ataupun ojek online.

  • Stasiun Gubeng – Taksi/Ojol menuju KBS
  • Stasiun Pasar Turi – Taksi/Ojol menuju KBS

Jam Operasional Dan Harga Tiket

Jam operasional08.00 – 16.00
Harga tiketRp 15.000

Selain harga tiket reguler, terdapat juga harga tiket yang berbeda dengan fasilitas tertentu dengan paket edukasi dari Kebun Binatang Surabaya. Untuk paket edukasi, minimal peserta adalah 30 pengunjung. Paket ini sangat cocok untuk siswa siswi TK ataupun SD untuk mengenalkan hewan hewan dan secara tidak langsung menjadikan bahan edukasi untuk pengetahuan anak anak.

Nama paketHarga tiketFasilitas
Paket Jalak BaliRp 50.000– Tiket masuk
– Pemandu
– Mushroom house & playland
– Sertifikat kunjungan
Paket JerapahRp 60.000– Tiket masuk
– Pemandu
– Feeding time satwa
– Mushroom house & playland
– Sertifikat kunjungan
Paket BekantanRp 75.000– Tiket masuk
– Pemandu
– Animal edutainment
– Wisata perahu/animal story
– Mushroom house & playland
– Sertifikat kunjungan
Paket ArwanaRp 100.000– Tiket masuk
– Pemandu
– Feeding time satwa
– Aquanoctudio Park
– Mushroom house & playland
– Lunch Bowl
– Sertifikat kunjungan
Paket KomodoRp 125.000– Tiket masuk
– Pemandu
– Animal edutainment
– Feeding time satwa
– Mushroom house & playland
– LKS
– Lunch Bowl
– Sertifikat kunjungan
– souvenir

Selain tiket reguler dan paket edukasi, pengunjung juga diharuskan membayar tiket tertentu sesuai dengan wahana yang akan dipilih.

Baca Juga : Hotel Terbaik Di Surabaya, Kota Terbesar Kedua Di Indonesia

Aktivitas Menarik Di Kebun Binatang Surabaya

Jika dahulu berkunjung ke kebun binatang hanya sebatas menyaksikan hewan hewan di dalam kandang, maka tidak lagi saat ini. Beragam aktivitas menarik kini dapat dilakukan di Kebun Binatang Surabaya. Berikut ini adalah aktivitas aktivitas seru yang dapat pengunjung lakukan :

1. Menyaksikan Hewan Di Dalam Kandang

Berkeliling area kebun binatang sembari mengenal berbagai satwa yang ada di dalamnya. Aktivitas ini cocok untuk anak anak balita yang tengah belajar mengenal berbagai macam hewan. Tidak hanya anak balita saja, anak anak di usia sekolah juga akan mendapat pengetahuan dari kegiatan ini. Jika sebelumnya hewan hewan ini hanya dapat mereka saksikan di buku atau di televisi saja, maka di sini mereka dapat menyaksikan hewan hewan tersebut secara langsung. Walaupun demikian, tetap harus waspada, taat peraturan dan hindari melakukan aktivitas aktivitas yang dapat mengganggu satwa satwa tersebut.

2. Memberi Makan Satwa

Memberi makan satwa menjadi aktivitas yang disukai anak anak. Mereka akan mendapatkan pengalaman seru saat berinteraksi dengan berbagai jenis hewan. Terdapat 3 jenis hewan yang dapat dilakukan aktivitas feeding ini, yaitu rusa, domba dan jerapah. Namun feeding satwa ini hanya dapat dilakukan pada hari sabtu, minggu, dan hari hari besar saja. Feeding domba dapat dilakukan pada area Kids Zoo

Feeding RusaRp 25.000
Feeding DombaRp 25.000
Feeding JerapahRp 100.000

3. Foto Satwa

Berfoto bersama fatwa ini merupakan salah satu kegiatan yang cukup digemari pengunjung. Area foto ini meliputi area primata, aves, dan tunggang gajah.

Lokasi aves dan tunggang gajahSelasa – Kamis,
Sabtu – Minggu,
Tanggal merah
Rp 20.000
Area primataSabtu – Minggu
Tanggal merah
Rp 20.000

4. Kids Zoo

Merupakan area khusus anak anak mengenal hewan hewan lucu seperti domba marino, kucing, burung, dan beberapa hewan jinak lain. Pengunjung juga dapat memberi makan domba Marino. Domba Marino ini adalah domba berbulu tebal penghasil wol yang habitat aslinya di Australia. Kini tidak perlu jauh jauh lagi ke Australia untuk mengenal domba Marino.

Tiket masukFree
Feeding domba MarinoRp 25.000

5. Tunggang Gajah

Terdapat area tersendiri dimana terdapat gajah gajah terlatih yang dapat ditunggangi oleh pengunjung. Terdapat juga pawang yang akan menuntun gajah untuk mengitari area tunggang gajah. Anak anak akan menyukai aktivitas ini. Pengunjung juga dapat berfoto pada saat menunggang gajah dengan biaya tertentu

Tunggang gajahRp 75.000 (weekday)
Rp 100.000 (weekend)
Foto tunggang gajahRp 20.000

6. Tunggang Unta

Selain tunggang gajah, terdapat juga tunggang onta. Hewan berpunuk ini akan menjadi salah satu hewan tunggangan selain gajah. Pengunjung akan berkeliling di area tunggang dengan dampingan dari pawang unta.

Harga tiket : Rp 35.000

Operasional : Setiap hari kecuali di hari jumat

7. Wisata Perahu

Menumpang perahu sembari berkeliling di area kebun binatang akan menjadi aktivitas yang menyenangkan bersama keluarga. Perahu ini akan menyusuri sungai di area kebun binatang dan pengunjung dapat menyaksikan hewan hewan saat menumpang perahu wisata ini.

Jenis tiketHarga
Wisata perahuRp 15.000 (weekday)
Rp 20.000 (weekend)
Perahu bebekRp 30.000

8. Rumah Jamur dan Playland

Wahana yang dikhususkna untuk anak anak menjadi tempat favorit untuk beraktivitas. Anak anak dapat dengan bebas bermain dan berlarian ke sana kemari. Area ini menjadi area yang tepat jika orangtua sudah cukup lelah berkeliling dan ingin beristirahat, sedangkan anak anak masih mempunyai banyak energi untuk bermain. Serunya lagi, selain puas bermain anak anak juga dapat berinteraksi dengan hewan hewan jinak yang ada di area rumah jamur ini.

Tiket : Rp 15.000

9. Animal Edutainment

Wahana edukasi dan pengenalan satwa dengan atraksi atraksi yang menarik perhatian anak anak. Wahana ini hanya akan dibuka pada saat weekend dan hari besar saja.

Jadwal pertunjukanJadwal showHarga tiket
Weekend dan hari besarsesi 1 : 11.00
sesi 2 : 13.00
Rp 25.000

10. Aquanoctudic Park

Wahana akuarium ini merupakan wahana edukasi yang diperuntukkan sebagai wahana pengenalan hewan hewan air laut dan air tawar. Selain itu terdapat koleksi diaroma dan nocturama.

Tiket : Rp 30.000

11. Animal Story

Pertunjukan menarik berupa film animasi 3D mengenai berbagai macam satwa. Wahana ini juga cukup menarik minat anak anak.

Tiket : Rp 15.000

12. Kolam Renang

Tidak hanya mengenalkan hewan hewan saja, bahkan Kebun Binatang Surabaya juga menyediakan kolam renang bagi anak anak. Tentu saja ini akan menjadi wahan favorit, mengingat Surabaya sendiri merupakan kota dengan suhu udara yang cukup tinggi. Namun sayangnya, tidak ditemukan seluncuran menarik, atau permainan seru seperti kolam renang pada umumnya.

Tapi tak mengapa, kolam renang ini cukup menjadi penyejuk dan melepas lelah saat anak anak sudah merasa cukup dengan berkeliling mengenal satwa si kebun binatang Surabaya.

Tiket : Rp 25.000

13. Spot Foto

Tidak hanya wahana pengenalan satwa dan kolam renang saja, namun juga terdapat spot spot foto yang menarik untuk diabadikan. Jangan ketinggalan untuk menampilkan pose terbaikmu di spot foto cantik yang telah disediakan.

14. Surabaya Night Zoo

Dapat dikatakan Surabaya Night Zoo ini merupakan aktivitas baru yang ada di Kebun Binatang Surabaya. Sesuai namanya, Kebun Binatang Surabaya akan dibuka pada malam hari dengan peraturan peraturan tertentu yang harus dipatuhi pengunjung.

Berikut ini peraturan peraturan penting ketika pengunjung ingin datang ke Surabaya Night Zoo

  • Dilarang berfoto menggunakan flash
  • Dilarang berisik selama berada di Surabaya Night Zoo
  • Dilarang melewati pagar pembatas
  • Dilarang melempar benda apapun ke dalam kandang
  • Dilarang duduk di atas pagar pembatas kandang
  • Dilarang membawa makanan dan minuman dari luar

Surabaya Night Zoo hanya dibuka pada hari sabtu malam. Pengunjung dapat melakukan reservasi tiket melalui website resmi Surabayazoo

Reservasi dipilih berdasarkan tanggal, dan hanya diperkenankan hadir pada tanggal yang dipilih tersebut. Seluruh pembayaran menggunakan transaksi nontunai.

Jam operasional : 18.00 – 22.00

Tiket : Rp 100.000

Baca Juga : Rekomendasi Wisata Di Trawas Mojokerto

Fasilitas Di Kebun Binatang Surabaya

Kebun Binatang Surabaya memiliki fasilitas yang cukup lengkap, seperti misalnya :

  • Perpustakaan
  • Musholla
  • Toilet
  • Food court

Tips Mengunjungi Kebun Binatang Surabaya

Berikut ini adalah tips tips penting saat ingin mengunjungi kebun binatang Surabaya :

  • Pembayaran non tunai

Seluruh tiket yang ada di kebun binatang Surabaya dibayarkan melalui transaksi non tunai. Mulai dari tiket masuk, hingga tiket berbagai macam wahana yang ada di dalamnya. Pengunjung dapat menggunakan QRIS sebagai alat pembayaran. Namun jika pengunjung tidak memiliki m-banking ataupun e-wallet, maka terdapat pilihan lain yaitu berupa penggunaan kartu e-money BRIZZI. Siapkan alat bayar anda, jangan sampai pembayaran dan waktu bersenang senang menjadi terhambat karena tidak menyiapkan alat pembayaran non tunai.

  • Pakaian nyaman

Gunakan pakaian yang nyaman dan menyerap keringat, mengingat Surabaya merupakan kota yang memiliki suhu udara cukup tinggi. Pastikan juga untuk memakai alas kaki yang nyaman dan tidak membuat kaki menjadi sakit. Karena akan banyak aktivitas fisik yang dikerjakan saat berada di kebun binatang Surabaya.

  • Baju ganti

Penting untuk membawa baju ganti pada saat berkunjung ke kebun binatang. Karena aktivitas fisik yang dilakukan anak anak terkadang membuat pakaian cepat kotor, basah terkena air, ataupun basah terkena keringat.

  • Obat obatan

Bawa pula obat obatan ringan sebagai pertolongan pertama. Atau obat obatan khusus sesuai dengan kebutuhan personal.

Itulah informasi lengkap dan juga tips tips saat ingin berkunjung ke Kebun Binatang Surabaya. Seluruh jadwal dan harga tiket dapat berubah sewaktu waktu tergantung kebijakan pengelola.

Selamat berlibur, dan salam Rindang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!